Cara Logout LINE

Salah satu hal yang menjadi keluhan dari pengguna LINE, yaitu tidak adanya fitur logout. Entah untuk alasan pindah akun, keluar dari obrolan, ataupun alasan lainnya. Sehingga banyak yang bingung bagaimana cara logout dari akun line-nya.

Padahal sebenarnya banyak pengguna yang menginginkan fitur tersebut. Maka dari itu, Berakal akan memberikan cara keluar akun LINE tanpa hapus aplikasi.

Karena bisa jadi anda menggunakan LINE tidak hanya di satu device. Jadi kami telah siapkan 3 (tiga) cara logout line di perangkat android, pengguna IOS, dan pengguna LINE di komputer. Langsung saja mulai dari cara yang pertama.

Cara Logout LINE di Android

LINE berbeda dengan Facebook dan Twitter yang memiliki fitur logout, namun Anda dapat menerapkan cara di bawah ini.

Tips: Sebelum mempraktekannya, alangkah lebih baik untuk mem-backup obrolan Anda terlebih dahulu.

Cara keluar dari line di android:

  1. Masuk ke Pengaturan terlebih dahulu. Selanjutnya pilih Installed apps dan cari LINE.
    (Disini kami menggunakan hp Huawei beserta Nova Launcher sehingga cukup menekan sepersekian detik pada aplikasi LINE dan nantinya muncul opsi Info app).
  2. Kemudian akan muncul tab baru dan pilih Penyimpanan.
  3. Terakhir pilih Hapus data untuk logout LINE tanpa harus menghapus aplikasi.

Cara logout line di hp oppo

Cara ini dapat dilakukan untuk segala hp Android, baik itu Oppo, Xiaomi, Samsung, Huawei, dan smartphone Android lainnya. Mari lanjut ke cara backup line iPhone dan cara menghapus aplikasi-nya.

Cara Logout LINE di iPhone

Bagai pungguk merindukan bulan, mustahil rasanya jika hendak logout akun LINE di iPhone tanpa menghapus aplikasinya. Pasalnya, iPhone tidak menyajikan sistem clear data layaknya smartphone Android.

Jadi, satu-satunya cara untuk logout dari LINE yaitu dengan uninstall aplikasi. Untuk menggunakannya lagi, Anda harus menginstall LINE kembali.

Tips: Sebelum uninstall LINE, kami merekomendasikan untuk melakukan backup obrolan terlebih dahulu jika ada informasi yang penting.

Cara backup chat line di iphone:

  • Buka aplikasi LINE di homescreen iPhone.
  • Pilih dan tap pilihan more yang terletak di pojok kanan bawah layar.
  • Lalu tap setting di pojok kanan atas. Sebelumnya, pastikan terlebih dahulu keamanan akun dengan cara tap More > Settting > Cek “Profile” and “Account”:

Cek profile: Apakah sudah punya user ID (barangkali anda ingin login kembali di waktu yang akan datang)

Cek account: tambahkan alamat email anda di akun LINE yang akan dihapus. Bisa juga dengan menautkannya dengan Facebook. Hal ini membuat akun anda lebih aman.

Jika user ID sudah aman karena sudah terhubung dengan email atau facebook. Sekarang waktunya membackup chat. Siapa tahu ada chat yang penting dari seseorang.

Stepnya:

  • Pergi ke more > setting.Logout LINE di iPhone
  • Lalu scroll kebawah sampai menemukan pilihan chats & calls.
  • Tap di tombol Chat history backup.
  • Tap Back up now dan tunggu sampai proses backup chat line selesai.

Cara logout line di iphone:

Setelah melakukan backup, kita bisa langsung logout line di iPhone dengan perasaan yang lega dan tidak perlu khawatir.

Langkahnya:

  • Temukan aplikasi LINE di homescreen iPhone.
  • Tap lama di icon aplikasi LINE sampai muncul tanda silang kecil di bagian kiri atas aplikasi LINE.
  • Klik tanda silang kecil tersebut untuk menghapus aplikasi LINE.menghapus line di iphone
  • Sebelum terhapus, akan muncul notifikasi pop up yang menegaskan bahwa seluruh data yang berkaitan dengan LINE akan hilang.
  • Tap saja pilihan DELETE dan line telah logout sendirinya di iPhone.

Cara logout line di android dan iPhone sudah diketahui. Mari lanjut ke cara terakhir yaitu bagi anda pengguna LINE di komputer.

Cara Logout LINE di PC

Seperti aplikasi lainnya, LINE Messenger juga tersedia untuk versi PC. Untuk melakukan logout pun cukup mudah.

Anda hanya perlu melakukan 2 (dua) langkah sehingga bisa keluar dari LINE di komputer. Tahapnya:

  1. Klik pada Tiga titik yang terdapat di pojok kiri bawah.logout line
  2. Selanjutnya tinggal pilih Log out.

Setelah membaca tutorial diatas, mungkin anda akan membatin “kok simpel banget ya“. Ya memang tahap-tahapnya sangat mudah.

Demikian cara logout LINE baik melalui Android, iOS, atau PC. Untuk menerapkan cara tersebut di smartphone, kami ingatkan lagi alangkah lebih baik untuk melakukan backup terlebih dahulu.